Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Kendaraan / Alat Transportasi

Kendaraan yang memiliki bahasa Latin : Vehiculum - berdasarkan  "vehicle, n.", OED Online, Oxford University Press, November 2010) merupakan mesin transportasi untuk mengangkut orang atau kargo (Barang yang diangkut). 

 

 

kendaraan
R4CPROJECT | https://pixabay.com/id/photos/bus-di-dalam-bus-di-dalam-5206597/

 



Macam - macam kendaraan


Kendaraan meliputi gerbong, sepeda, kendaraan bermotor (sepeda motor, mobil, truk, atau bus), kendaraan rel (kereta api, trem), kendaraan perahu (kapal, perahu), kendaraan amfibi (kendaraan berpeluncur sekrup, kapal bantalan udara), kendaraan pesawat (pesawat terbang, helikopter) dan wahana antariksa.[Halsey, William D. (Editorial Director): MacMillan Contemporary Dictionary, page 1106. MacMillan Publishing, 1979. ISBN 0-02-080780-5


kendaraan


Beberapa Sejarah kendaraan


  • Perahu tertua yang ditemukan melalui ekskavasi arkeologi adalah sampan yang terbuat dari batang kayu berasal dari 7.000–10.000 tahun yang lalu.
  • Sebuah kapal yang masih digunakan melintasi laut berumur 7.000 tahun terbuat dari alang-alang dan ter telah ditemukan di Kuwait.
  • Pada tahun 4000-3000 SM, perahu telah banyak dipergunakan di Mesir Kuno.
  • Bukti paling awal dari jalur kereta, cikal bakal rel kereta api, adalah ditemukannya jalur kereta Diolkos sepanjang 6 hingga 8,5 km, yang mengangkut perahu-perahu atau kapal-kapal kecil melintasi Isthmus Korintus di Yunani sejak sekitar 600 SM. Kendaraan beroda yang ditarik oleh manusia dan hewan berjalan pada alur batugamping, yang membentuk trek, mencegah kereta keluar dari rute yang diinginkan.
  • Tahun 200 M, Ma Jun membuat sebuah kereta menunjuk ke selatan, sebuah kendaraan sebagai penunjuk arah.
  • Rel kereta api mulai muncul di Eropa setelah Zaman Kegelapan. Bukti sejarah paling awak dari masa ini adalah jendela kaca di Minster of Freiburg im Breisgau berasal dari sekitar tahun 1350.
  • Tahun 1515, Kardinal Matthäus Lang menuliskan deskripsi Reisszug, sebuah jalur kereta kabel di Kastel Hohensalzburg, Austria. Awalnya jalur tersebut menggunakan rel kayu dan tali rami dan dioperasikan oleh manusia atau hewan melalui roda penggerak.



Daftar jenis kendaraan


1. Pesawat

pesawat
Pesawat


Pesawat terbang adalah pesawat udara yang lebih berat dari udara, bersayap tetap, dan dapat terbang dengan tenaga sendiri.

Secara umum istilah pesawat terbang sering juga disebut dengan pesawat udara atau kapal terbang atau cukup pesawat dengan tujuan pendefenisian yang sama sebagai kendaraan yang mampu terbang di atmosfer atau udara.

Namun dalam dunia penerbangan, istilah pesawat terbang berbeda dengan pesawat udara, istilah pesawat udara jauh lebih luas pengertiannya karena telah mencakup pesawat terbang dan helikopter.



2. Mobil

Mobil
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Driving_Cars_in_a_Traffic_Jam.jpg






Mobil (serapan dari bahasa Belanda: automobiel) adalah kendaraan yang menggunakan bahan bakar minyak (bensin atau solar) untuk menghidupkan mesinnya. Mobil kependekan dari otomobil yang berasal dari [bahasa Yunani] 'autos' (sendiri) dan Latin 'movére' (bergerak).







3. Kapal


kapal
https://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Berkas:Dewaruci.jpg&filetimestamp=20080618072734&



Kapal adalah kendaraan pengangkut penumpang dan barang di laut (sungai dsb)[1] seperti halnya sampan atau perahu yang lebih kecil.


Kapal biasanya cukup besar untuk membawa perahu kecil seperti sekoci. Sedangkan dalam istilah inggris, dipisahkan antara ship yang lebih besar dan boat yang lebih kecil.

Secara kebiasaannya kapal dapat membawa perahu tetapi perahu tidak dapat membawa kapal. Ukuran sebenarnya di mana sebuah Perahu disebut Kapal selalu ditetapkan oleh undang-undang dan peraturan atau kebiasaan setempat.




4. Bus



Bus, otobus, atau omnibus (disebut juga multibus atau motorbus; ejaan tidak baku bis; sering juga dilafalkan sebagai /bas/ atau /bəs/) merupakan kendaraan darat yang dirancang untuk mengangkut banyak penumpang. Bus dapat memiliki kapasitas hingga 300 penumpang.

 

bus
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:LT_471_(LTZ_1471)_Arriva_London_New_Routemaster_(19522859218).jpg

 




Jenis bus yang paling umum adalah bus tunggal satu lantai; bila muatan yang diangkut lebih besar uumnya dilayani bus bertingkat ataupun bus gandeng, sedangkan untuk muatan yang lebih kecil dibawa oleh midibus dan minibus;


Bus besar digunakan untuk layanan jarak jauh. Banyak jenis bus, seperti bus transit perkotaan dan bus antarkota, menarik tarif. Jenis lain, seperti bus sekolah atau bus kampus tidak selalu menarik tarif. Di banyak yurisdiksi, sopir bus memerlukan SIM atau izin khusus di atas SIM reguler.


Bus dapat digunakan untuk perkotaan terjadwal, perjalanan jauh terjadwal, sekolah, sewa, atau pariwisata; bus promosi dapat digunakan untuk kampanye politik dan yang lainnya dioperasikan secara pribadi untuk berbagai tujuan, termasuk kendaraan wisata grup musik rock dan pop.


Bus yang ditarik kuda digunakan dari tahun 1820-an, diikuti oleh bus uap pada tahun 1830-an, dan bus listrik pertama pada tahun 1882. Bus motor bakar pembakaran dalam pertama, atau bus motor, digunakan pada tahun 1895.


Baru-baru ini, dikembangkan bus listrik hibrida, bus sel bahan bakar, dan bus listrik, serta yang didukung oleh gas alam terkompresi atau biodiesel. Pada 2010-an, pembuatan bus semakin mengglobal, dengan desain yang sama muncul di seluruh dunia.





5. Motor



Sebuah motor adalah mesin yang dapat mengubah energi menjadi gerak.


MOTOR
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Yamaha_192.JPG



Alat yang dapat mengubah panas menjadi gerak biasanya disebut sebagai mesin yang mempunyai banyak sekali tipe.

Salah satu tipenya adalah mesin panas seperti mesin pembakaran dalam yang bekerja dengan membakar bahan bakar dan udara, dan menggunakan gas panas yang dihasilkan untuk menghasilkan tenaga.

Mesin pembakaran luar, contohnya mesin uap menggunakan panas untuk menghasilkan tenaga melalui cairan terpisah.

Tipe umum dari sebuah motor adalah motor elektrik. Motor ini bekerja dengan adanya sumber dari listrik dan menghasilkan gerak melalui medan elektromagnetik.







6. Kereta


Kereta adalah alat transportasi yang digunakan untuk mengangkut barang atau orang. Kereta digunakan untuk mengangkut barang, hasil pertanian atau kadang-kadang orang dari suatu tempat ke tempat lain. Kereta biasanya ditarik oleh kuda, bagal, lembu ataupun kendaraan lain semisal lokomotif. Kereta dapat ditarik oleh satu ekor atau beberapa ekor hewan.





7. Perahu



Perahu adalah kendaraan air yang biasanya lebih kecil dari kapal laut. Beberapa perahu biasanya dibawa oleh kapal laut. Akan tetapi kata perahu ini sebenarnya mengalami penyempitan makna, karena setidaknya sampai abad ke-17, perahu merujuk kepada kapal besar (lihat perahu K'u-lun), bahkan galleon Barat pun dulunya dikategorikan sebagai perahu, sampai digantikan oleh kata "kapal" pada bahasa Indonesia dan bahasa Melayu modern, yang sejatinya berasal dari rumpun bahasa Dravida "kappal". Kata ini mulai muncul pada literatur Tamil sebagai kata கப்பல் (kappal) setelah abad ke-17.


Kendaraan yang disebut "perahu" pada masa modern, dulu disebut sebagai sampan (berasal dari kata China 舢舨).


Sebuah perahu biasanya terdiri dari satu atau lebih struktur yang mengapung disebut lambung kapal dan beberapa sistem pendorong seperti baling-baling, dayung, pedal, tiang layar, layar, roda pendayung atau sebuah jet air.





8. Van




Van adalah kendaraan yang digunakan untuk mengangkut barang atau orang. Biasanya berbentuk kotak dengan empat roda, dan lebar serta panjangnya sama dengan mobil, tetapi lebih tinggi badannya dan juga dibuat lebih tinggi dari tanah.


kendaraan van




Van ada kalanya dirancang khusus atau ada pula yang dimodifikasi dari mobil sedan, biasanya dengan bak terbuka. Ada berbagai bentuk dan ukuran van, dari versi van klasik dari Mini yang kecil ke varian lima meter dari van Mercedes Sprinter. Kendaraan yang lebih besar dari ini digolongkan sebagai truk.





9. Sepeda



Sepeda (dari bahasa Prancis: vélocipède /ve.lɔ.si.pɛd/, melalui bahasa Belanda: vélocipède /velosiˈpɛːdə/) atau kereta angin adalah kendaraan beroda dua atau tiga yang mempunyai setang, tempat duduk, dan sepasang pengayuh yang digerakkan kaki untuk menjalankannya.





10. Sepeda Motor Listrik




Sepeda motor listrik adalah kendaraan sepeda motor tanpa bahan bakar minyak yang digerakkan oleh dinamo dan akumulator.


sepeda motor listrik
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Engage1.jpg




Seiring dengan mencuatnya masalah pemanasan global dan kelangkaan BBM maka kini produsen kendaraan berlomba-lomba menciptakan kendaraan hibrida, dan sepeda motor listrik termasuk salah satu di dalamnya. Sampai sekarang di Indonesia telah tersedia tipe dengan kecepatan 60 km/jam, dilengkapi rem cakram, lampu penerangan dekat dan jauh, lampu sein, lampu rem serta klakson.

Pihak Kepolisian dan Dinas Perhubungan menegaskan kendaraan ini tidak memerlukan STNK. Disamping itu, Dinas Perhubungan menambahkan pernyataan juga tidak diperlukannya BPKB.





11. Truk

 

Truk adalah sebuah kendaraan beroda empat untuk mengangkut barang, disebut juga sebagai mobil barang.

truk
https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Truck.car.transporter.arp.750pix.jpg




Dalam bentuk yang kecil mobil barang disebut sebagai pick-up, lalu untuk bentuk lebih besar dengan 3 sumbu, 1 di depan, dan tandem di belakang disebut sebagai truk tronton, dan untuk yang digunakan untuk angkutan peti kemas dalam bentuk tempelan disebut sebagai truk trailer.


Juga ada jenis truk tangki yang berguna untuk mengangkut cairan seperti BBM dan lainnya.




 









Posting Komentar untuk "Pengertian Kendaraan / Alat Transportasi"